ReSharper, produk yang sangat membantu dalam meningkatkan produktivitas software developer. Dalam post kali ini saya akan share sedikit kemudahan ReSharper dalam membantu pekerjaan seorang code-reviewer.
Sebagai seorang code-reviewer di kantor, saya harus teliti dalam memeriksa kode program yang dibuat oleh programmer lain. Saya harus periksa algoritma baris demi baris yang digunakan apakah bisa menimbulkan bug sesudah naik di production (runtime exception). Dengan ReSharper, beberapa pekerjaan menjadi lebih mudah. Salah satu fitur yang sangat membantu dalam proses code-review adalah ReSharper dapat mendeteksi kemungkinan terjadinya runtime-exception.
Seperti terlihat pada gambar di atas, terdapat garis bawah biru pada code yang bisa menimbulkan runtime-exception. Sebagai code-reviewer, saya bisa segera memberitahukan ke developer untuk membetulkan code yang dibuat.
Semoga bermanfaat